Contoh Skripsi

Download Kumpulan Skripsi Lengkap:

Skripsi Manajemen PemasarAnalisis Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Poliklinik THT RSUD Dr. Pirngadi Medan. Di tengah kondisi persaingan pada sektor jasa seperti rumah sakit yang semakin meningkat, mengharuskan perusahaan untuk terus meningkatkan layanan konsumennya. Pelayanan yang diberikan oleh rumah sakit akan sangat berkaitan dengan kepuasan pelanggan yang muncul atas apa dan bagaimana pelayanan yang diterima oleh pelanggan. Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Pirngadi merupakan salah satu rumah sakit di Medan yang kepemilikannya dipegang oleh pemerintah kota Medan.

Adapun tujuan penelitian Skripsi Manajemen PemasarAnalisis Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Poliklinik THT RSUD Dr. Pirngadi Medan ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan rumah sakit yang terdiri dari faktor bukti fisik (Tangible), kehandalan (Reliability), tanggapan (Responsiveness), jaminan (Assurance) dan empati (Emphaty) terhadap kepuasan pelanggan Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Pirngadi.

Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dan menggunakan teknik analisis regresi linier berganda, dengan menggunakan uji signifikansi simultan (Uji-F), Uji signifikansi parsial (Uji-t), dan koefisien determinasi (R2). Data primer dalam penelitian ini diperoleh dari wawancara dan kuesioner yang pengukurannya menggunakan skala Likert dengan bantuan program SPSS versi 16.00 untuk melakukan uji validitas dan reliabilitas instrumen.Populasi dalam penelitian ini adalah pasien rawat jalan poliklinik THT RSUD Dr. Pirngadi Medan, dimana menggunakan 100 orang sampel dengan kriteria pasien yang telah melakukan kunjungan atau pasien yang sudah pernah berobat di RSUD Dr. Pirngadi Medan lebih dari satu kali.

Hasil penelitian Skripsi Manajemen PemasarAnalisis Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Poliklinik THT RSUD Dr. Pirngadi Medan menunjukkan bahwa kualitas pelayanan mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan RSUD Dr. Pirngadi Medan dengan nilai F-hitung dan tingkat signifikan < 0.05. Dari kelima variabel bebas, variabel bukti fisik yang dominan mempengaruhi kepuasan pelanggan RSUD Dr. Pirngadi Medan dengan standardized coefficient sebesar 0,301 yang merupakan variabel bebas dengan nilai signifikansi terkecil sebesar 0,000 diantara variabel bebas lainnya. Berdasarkan identifikasi determinasi diketahui bahwa nilai R square sebesar 74,8% . Artinya kepuasan pelanggan RSUD Dr. Pirngadi Medan dipengaruhi oleh variabel kualitas pelayanan sebesar 74,8% dan 25,2% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.