Contoh Skripsi

Download Kumpulan Skripsi Lengkap:

Dalam pembahasan Proposal Skripsi Akuntansi sebelunya yaitu mengenai Teori Modal Kerja dari beberapa sumber. Sekarang ini yang akan dibahas adalah variabel-variabel yang digunakan. Variabel-variabel tersebut adalah dependent dan independent.

Variabel dependen yang digunakan dalam Proposal Skripsi Akuntansi ini adalah kemampuan perusahaan menghasilkan laba (profitabilitas) yang diukur dengan return on assets (ROA). Formulasi dari return on assets atau ROA= (Income / Total Asset ) x 100%.

Variabel independen pertama (X1) adalah aggressive investing variable dimana variabel ini menunjukkan modal yang diperoleh sebagai pinjaman jangka panjang dapat dipakai untuk modal kerja atau investasi. Formulasi dari aggressive investing variable adalah = Current Asset/Total Asset

Variabel independen kedua (X2) adalah aggressive financing variable dimana variabel ini menunjukan modal yang diperoleh sebagai pinjaman jangka pendek hanya dapat digunakan untuk membiayai modal kerja. Formulasi dari aggressive financing variable adalah Current Liabilities/Total Asset. Demikian tadi uraian variabel dependent dan independ dalam Proposal Skripsi Akuntansi ini.